Long Distance Relationship atau hubungan jarak jauh merupakan hubungan percintaan kedua sejoli yang terpisah oleh jarak. Cinta memang tak mengenal ruang dan waktu, namun di jaman sekarang ini, hubungan jarak jauh semakin banyak seiring majunya teknlogi. Tanpa mempedulikan jarak, mereka terus membina hubungan ini sampai ke pelaminan. Bagaimana sih cara mempertahankan hubungan jarak jauh? Coba simak beberapa tips berikut ini.
1. Komunikasi.
Hal ini merupakan nomor satu dalam menjalin hubungan jarak jauh. Tanpa komunikasi, hubungan itu akan hambar, dan tentunya berakhir di tengah jalan. Apabila menghadapi suatu masalah yang agak berat, upayakan untuk berbicara satu sama lain sehingga tidak menimbulkan kecurigaan atau miscommunication. Sering-seringlah berkomunikasi dengan menggunakan media apapun, mulai dari telpon, chatting, surat, hingga sms.
Tak perlulah komunikasi tiap hari via telpon karena hanya akan memperbengkak tagihan dan tentu membuat kita kere mendadak. Gunakan fasilitas messenger dengan menggunakan internet. Hal ini tentu lebih irit ketimbang menelpon. Jangan lupa pada teknologi yang semakin maju, kita dapat menelpon orang yang di seberang benua dengan menggunakan software messenger. Lebih murah khan?
2. Komitmen.
Dalam menjalin hubungan jarak jauh, komitmen itu sangat diperlukan, baik untuk
3. Kepercayaan.
Menjalani hubungan jarak jauh, kepercayaan merupakan
penunjang hubungan. Pastikan Anda dan pasangan saling percaya satu sama lain. Timbulnya kecurigaan dapat membuat hubungan menjadi melempem dan tentunya hubungan ini menjadi terancam. Pastikan Anda tidak berbuat macam-macam yang mengakibatkan hilangnya kepercayaan pasangan Anda kepada Anda, dan sebaliknya. Terapkan rasa percaya satu sama lain agar hubungan ini tidak menjadi berat.
4. Sabar.
Kesabaran ini sangat penting, karena hubungan jarak jauh berarti mempunyai kendala sulit bertemu. Terkadang emosi mempengaruhi hubungan. Ketika mood sedang tidak bagus, Anda bisa saja menyalahkan pasangan Anda sebagai bantalan emosi. Dan tentu saja dalam kondisi ini, kesabaran memiliki peran penting. Belum lagi dengan kesibukan masing-masing, Anda harus bersabar. Ansitipasikan segala sesuatu dan jangan sambai emosi menguasai pikiran yang akhirnya berakibat buruk. Cobalah berpikir positif, karena pada akhirnya Anda akan melewati semua ini dan hidup bersama dengan pasangan Anda. Jadikan itu sebagai motivasi dalam hubungan ini.
5. Pertimbangan.
Pertimbangkan segala resiko yang akan dihadapi ketika menjalani hubungan jarak jauh, mulai dari sulitnya bertemu, sampai dengan perasaan masing-masing. Apakah Anda kuat menjalani hubungan jarak jauh? Apakah Anda bahagia menjalani hubungan ini? Apakah kira-kira keluarga Anda dapat menerima pasangan Anda? Kendala apa saja yang Anda hadapi ketika berhubungan jarak jauh? Pertimbangkan semuanya ketika Anda memutuskan untuk LDR.
Setelah menjalani LDR, cobalah untuk pertahankan hubungan Anda. Apabila ternyata hubungan ini mengakibatkan ketidakbahagiaan atau bahkan Anda sendiri ingin mengakhirinya, pertimbangkan kembali secara matang, apalagi kalau ternyata hubungan ini sudah berjalan kea rah serius. Namun apabila memang sudah tidak ada jalan keluar, jangan ragu-ragu untuk mengakhiri hubungan, karena pada ke depannya, Andalah yang akan merasakannya. Buatlah keputusan secara matang-matang untuk menjalani hubungan ini.
Apakah Anda siap berhubungan jarak jauh?
0 comments:
Post a Comment